WoW !! Harga Tema Senjata Di CS GO Puluhan Juta Rupiah
Articel+ - Counter Strike: Global Offensive (CS:GO) merupakan game yang tidak hanya dikenal karena tingkat kompetitifnya sangat tinggi, namun juga karena adanya berbagai senjata buatan fans di dalam game.
Senjata tersebut dapat dijual menggunakan Steam Wallet, dan beberapa di antaranya merupakan senjata dengan harga selangit. Inilah beberapa senjata di CS:GO dengan harga tertinggi yang pernah ada menurut PC GAMER,:
1. AUG: Akihabara Accept (USD647)
Steyr AUG ini memang bukan senjata biasa. Ia merupakan senjata dengan motif khusus yang gambarnya diambil dari sebuah majalah anime Jepang. Hasilnya cukup unik dan menjadi sangat diminati, sehingga mendongkrak nilai jualnya yang kini berkisar di sekitar Rp 6,5 juta.
2. AK-47: Fire Serpent (USD1365)
AK-47 merupakan salah satu senjata yang paling banyak digunakan di CS:GO. Tak heran apabila skin senjata tersebut memiliki nilai jual yang tinggi, seperti halnya senjata ini. Dengan motif naga yang unik menyerupai lukisan kuno, senjata ini dibanderol dengan harga sekitar Rp18,9 juta.
3. AWP: Dragon Lore (USD2155)
Sama seperti senjata sebelumnya, senjata ini memiliki motif naga dengan bodi berwarna emas kehijauan. AWP merupakan senjata sniper yang mampu menumbangkan musuh dengan sekali tembak di hampir seluruh bagian tubuh. Kemampuan AWP tersebut jugalah yang membuat senjata ini dibanderol dengan harga sekitar Rp30 juta.
4. M4A1-S: Knight (USD1000)
Seperti halnya AK-47, M4A1-S juga merupakan salah satu senjata favorit di CS:GO, terutama di fraksi Counter Terorist. Senjata yang mudah digunakan ini juga memiliki deretan skin yang harganya selangit, salah satunya adalah M4A1-S: Knight yang dibanderol dengan harga sekitar Rp13,8 juta.
5. M4A1-S: Knight (USD1392)
Dibalut motif berwarna merah, senjata yang merupakan saudara dari M4A1-S ini memang terkesan istimewa. Ia memiliki tampilan yang sangar dan berani. Tak heran bila ia dibanderol dengan harga sekitar Rp 20 juta.
6. M9 Bayonet: Crimson Web (USD5900)
Senjata termahal di CS:GO bukanlah senjata api canggih, melainkan sebuah pisau. Pisau dengan motif merah ini berhasil menempati posisi teratas sebagai senjata termahal di CS:GO karena sangat sulit untuk didapatkan. Harganya pun sangat fantastis, yaitu sekitar Rp 82 juta.
Bagaimana, Anda memilih membeli pisau virtual ini atau lebih memilih membeli lima buah motor bebek ?
Sumber : http://teknologi.metrotvnews.com/