Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Tahun 2015, Cyber Crime 2x lipat di Sector Bisnis


Articel+ -  Kaspersky Lab mengumumkan hasil penelitian yang mencatat angka serangan penjahat cyber di sektor bisnis mengalami peningkatan sebesar dua kali lipat selama tahun 2015.

Penelitian yang dilakukan Kaspersky Lab menemukan, selama 2015, sebesar 58 persen PC perusahaan setidaknya terserang malware sebanyak satu kali. Hal ini mewakili peningkatan sebesar 3 persen dibanding tahun 2014.

Kasperky Lab juga menyebut, selama 2015, sebagian besar grup penjahat cyberdan Advanced Persistent Threats (APT) menyasar organisasi layanan finansial. Grup ini juga disebut terfokus pada bank, dana investasi, serta saham dan pertukaran mata uang, termasuk transaksi yang melibatkan mata uang cryotoseperti bitcoin.

Sementara itu, jumlah serangan crytolocker meningkat dua kali lipat tahun ini, setelah Kaspersky Lab mendeteksi cryptolocker pada lebih dari 50.000 perangkat korporasi.

Kaspersky menyarankan pemilik bisnis untuk meningkatkan pengetahuan terkait dengan ancaman terbaru dan menerapkan prinsip dasar keamanan, yaitu melatih pegawai, menjalankan proses keamanan yang kuat, serta mengoptimalkan manfaat teknologi dan teknik baru.


Sumber : http://teknologi.metrotvnews.com/
AshSyura.com Assalamua'laikum sobat, www.Ashsyura.com merupakan salah satu situs website dengan tema islam, berbagai macam hal seputar hukum, tadwid, ilmu islam, dan adapun yang berkaitan dengan islam akan kami bahas dengan menarik dan tentunya bermamfaat.

Posting Komentar untuk "Tahun 2015, Cyber Crime 2x lipat di Sector Bisnis"