Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Menguji Performa VGA GIGABYTE GV-N950XTREAME-2GD


Articel+ - Kartu grafis merupakan salah satu komponen paling penting dalam sebuah PC seorang gamer. Sama seperti komponen lainnya, kartu grafis juga memiliki kelas tersendiri. Semakin tinggi kelas sebuah kartu grafis, maka semakin mahal pula harganya.

Sayangnya, tidak semua orang dapat membeli kartu grafis premium. Sadar akan hal ini, maka berbagai perusahaan pembuat hardware juga menyediakan kartu grafis kelas menengah. Salah satunya adalah GIGABYTE yang hadir dengan GIGABYTE GV-N950XTREAME-2GD.
 
Pada kartu grafis ini, GIGABYTE menggunakan chip grafis buatan NVIDIA yaitu GeForce GTX 950 dengan VRAM 2GB.

GIGABYTE GV-N950XTREAME-2GD adalah kartu grafis kelas menengah. Yang menjadi target pembeli untuk kartu grafis ini adalah para pemain game MOBA seperti League of Legends, DOTA 2 dan Heroes of the Storm.

Karena itu, dalam situs resminya, GIGABYTE menampilkan performa GV-N950XTREAME-2GD saat digunakan untuk bermain berbagai game MOBA. Mereka bahkan membanggakan bahwa kartu grafis ini dapat digunakan untuk bermain game MOBA pada resolusi 4K.
 
Bagaimana performa GV-N950XTREAME-2GD jika digunakan untuk memainkan game-game terbaru?
 
Setelah dicoba untuk memainkan beberapa game terbaru yang dianggap memilik grafik yang berat, terlihat bahwa performa dari GV-N950XTREAME-2GD cukup baik. Kartu grafis buatan GIGABYTE ini setidaknya dapat mencapai  rata-rata 30 fps untuk setiap game. Saat digunakan untuk bermain GTA V dengan MSAA dalam keadaan non-aktif, ia bahkan berhasil menembus rata-rata fps 60 fps.

Saat kami mencoba untuk melakukan benchmark dengan menggunakan 3DMark Fire Strike, GV-N950XTREAME-2GD berhasil mendapatkan skor 6275. Dibandingkan dengan pesaingnya, Sapphire NITRO R7 370 4G atau MSI Radeon R7 370 Gaming 4G, ia memang berhasil mendapatkan skor yang lebih tinggi mengingat keduanya hanya mendapatkan skor di kisaran 4000 poin.


Meskipun begitu, jika Anda meneliti hasil pengujian fps, Anda akan melihat bahwa Sapphire NITRO R7 370 4G berhasil memiliki rata-rata fps yang lebih tinggi. Dan hal ini berlaku untuk semua game yang kami coba.
 
Untuk masalah sistem pendingin, GIGABYTE menggunakan sistem yang disebut WINDFORCE 2X. Ia merupakan sistem dengan sebuah kipas 90mm yang tidak berisik.
 
Kesimpulan

Sebagai sebuah kartu grafis kelas menengah, GV-N950XTREAME-2GD memiliki performa yang cukup baik, terutama jika Anda hanya gemar untuk memainkan game-game MOBA. Meski ia juga tetap dapat memberikan performa yang cukup baik jika Anda ingin memainkan game-game terbaru yang ada sekarang ini.
 
Sayangnya, performanya masih kalah GV-N950XTREAME-2GD jika dibandingkan dengan pesaingnya, Sapphire NITRO R7 370 4G. Sementara jika dilihat dari segi harga, Sapphire NITRO R7 370 4G memiliki harga yang lebih murah yaitu di bawah Rp3 juta, sementara GV-N950XTREAME-2GD dihargai sekitar Rp 3,3 juta.

Sumber : http://teknologi.metrotvnews.com/
AshSyura.com Assalamua'laikum sobat, www.Ashsyura.com merupakan salah satu situs website dengan tema islam, berbagai macam hal seputar hukum, tadwid, ilmu islam, dan adapun yang berkaitan dengan islam akan kami bahas dengan menarik dan tentunya bermamfaat.